Kosongkan Kembali Memory HP yang Telah Penuh

Punya handphone sekarang cepat sekali memori internalnya penuh. Apalagi jika belum diseting penyimpanan di eksternal memori. Karena makin besar kemampuan kapasitas penyimpanan internal, ternyata juga berimbang dengan besarnya ukuran file baik gambar, dokumen, video, bahkan aplikasi.

Otomatis semua dokumen yang terunduh baik gambar dan video yang telah kita lihat, tersimpan di memori internal. Ini tentunya sangat menguras memori, terutama di HP dengan Sistem Operasi Android di dalamnya. OS yang satu ini bisa mengambil separuh dari internal memori hanya untuk sistem. Belum lagi untuk aplikasi yang juga tak kalah besar.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Teknologi | Tag , , , , , , , , , , , , , , | 20 Komentar

Review Scarlett Whitening Body Care yang Lagi Happening

Sudah sejak 2017 lalu saya kesengsem dengan produk perawatan buatan anak negeri yang satu ini. Apalagi melihat Scarlett Brightening Shower Scrub varian Pomegrante. Warna ungu beningnya disertai bulir-bulir scurb warna-warni sungguh sangat menggoda mata. Sebagai penggemar warna ungu, tentunya kesengsem banget kan yaaa…. hahaha

Tapi, saya ini kalau produk yang dijualin online agak males belinya. Gak tau kenapa, males aja gitu. Kayak agak kurang percaya gitu. Melihat maraknya produk kecantikan yang dijual online dan banyak yang tidak terdaftar BPOM. Apalagi banyak kasus yang akhirnya malah merusak kulit itu sendiri. Awalnya memang membuat kulit menjadi lebih putih dan bersih. Namun malah berujung masalah setelahnya.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Beauty, Kesehatan, Review, Urban | Tag , , , , , , , , , , , , | 32 Komentar

Merindu Ramadhan di Al Fachriyah

Al Fachriyah, Larangan, Ciledug, Tangerang.
Sumber: facebook Alfachriyah

Ramadhan selalu memberi kenangan tersendiri di tiap tahunnya. Dan Al Fachriyah adalah salah satu tempat yang pernah disinggahi oleh aku bersama teman-teman mengajiku.

Saat itu, kami sudah merencanakan untuk dauroh di AlFachriyah yang berlokasi di Larangan, Ciledug. Kami berangkat bersama salah satu guru kami, Ustz. Aisyah Farid Bsa, atau dikenal dengan panggilan Ustz. Sanu.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Agama dan Ummatnya | Tag , , , , , , , , , , | 36 Komentar

TV Digital, Gambar Lebih Jernih, Channel Lebih Banyak, Gratis Pula !

Tahun 2022 pemerintah rencananya sudah tidak lagi mengoperasikan TV analog. Oleh karena itu, masyarakat dihimbau menggunakan TV digital. Sosialisai ini membuat beberapa teman kebingungan. Padahal salah satu darinya baru saja membeli smart TV yang bisa dipastikan sebagian besar sudah ada channel TV digital-nya.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Teknologi | Tag , , | 30 Komentar

Belajar Dasar Fotografi: Pencahayaan (I)

Kali ini saya mencoba kembali menekuni hobi lama saya, yaitu fotografi. Mumpung ada teman yang cukup mumpuni ilmu dan pengalamannya di bidang fotografi. Berangkatlah saya belajar fotografi dengannya untuk mencari objek untuk dipelajari menggunakan kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR).

Materi pertama dalam fotografi adalah tentang pencahayaan. Objek tidak akan bisa difoto kalau tidak memancarkan cahaya sama sekali.  Namun cahaya dari kamera dapat membantunya.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Fotografi, Teknologi | Tag , , , , , , , , | 26 Komentar

Just a Feeling???

Kala itu usiaku masih 5 tahun. Pasca banjir yang menggenangi rumah kami, aku musti dirawat di rumah sakit. Salah satu pertanyaan yang sering terlontar dari mereka yang menjengukku adalah, “mau berapa lama dirawat di rumah sakit?”.  Aku jawab dengan sekenanya saja, “sebulan”. Ajaib, aku baru dinyatakan sembuh dan boleh berkemas pulang tepat setelah 28 hari dirawat.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Agama dan Ummatnya, Interaksi dan Komunikasi | Tag , , , | 28 Komentar

Perjuangan Ibu Pengidap Defisensi Zat Besi Demi Anak Sehat dan Kuat

Setelah menidurkan dan mempuk-puk bagian belakangnya, biasanya Disya segera tertidur. Saya pun memanfaatkannya dengan browsing internet dan sosial media sebelum tidur. Tapi anak ini terlihat masih bergerak-gerak. Sedikit-sedikit, lalu kemudian menjadi gerakan besar. Dan ia kembali menghadap saya. Yihaaa…. batal saya browsing-browsing.

Disya sepertinya tahu kalau saya menolak untuk dipeluknya. Saya tahu maksudnya minta saya menyusuinya kembali. Tapi saya sudah lelah. Menyusuinya butuh waktu yang sungguh lama. Bisa sampai 3 jam hanya untuk menyusui menjelang tidur. Makanya saya tolak.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Kesehatan | Tag , , , , , | 32 Komentar

Cuci Tangan Ala WHO Sudah Ada di Wudlu

Salah satu tindakan pencegahan terhadap Virus Covid adalah dengan mencuci tangan. Gerakannya yaitu :

  • Basahi dan olesi tangan dengan sabun.
  • Menyela jari-jari tangan kanan di atas punggung tangan kiri dan lakukan yang sebaliknya.
  • Tanganan kanan dan kiri saling menggenggam agar sabun saling mengenai kuku dan pangkal jari
  • Gosok ibu jari kiri dengan tangan kanan dan sebaliknya
  • Gosokkan jari-jari tangan kanan yang tergenggam di telapak tangan kiri dan sebaliknya.
  • Keringkan tangan
cuci-tangan
Cara cuci tangan menurut WHO. Sumber: tirto.id

Gerakan-gerakan di atas sebenarnya sudah ada dalam tahapan membasuh tangan dalam berwudlu. Tanpa sabun, caranya hampir mirip dengan cara mencuci tangan versi WHO.

Baca lebih lanjut
Dipublikasi di Agama dan Ummatnya, Kesehatan | Tag , , , , , , | 24 Komentar

Virus Covid-19: Agar Manusia Kembali ke Fitrah

 

Dipublikasi di Agama dan Ummatnya, Kesehatan, Urban | Tag , , , , , , , | 38 Komentar

BBPLK Bekasi, Membangun Indonesia Melalui Pelatihan Tenaga Kerja

Pembangunan suatu negara tidak hanya meliputi pembangunan fisik saja. Infrastuktur memang diperlukan untuk menghubungi wilayah yang satu dengan yang lainnya. Sudah banyak pembangunan infrastruktur dilakukan di negeri ini. Dan kita pun menikmati berbagia kemudahan dari pembangunan infrastruktur. Mulai dari jalan, jembatan, pelabuhan, bandara, saluran telekomunikasi, hingga sarana-dan prasarana pendidikan.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di Nasionalisme, Reportase, Teknologi, Urban | Tag , , , , , , , , | 7 Komentar